Rabu, 23 Maret 2011

makalah

INTERCOME

Intercom berasal dari bahasa Inggris yaitu intercommunication yang mempunyai arti hubungan di dalam. Intercom sering disebut juga dengan istilah interphone atau intertelepon. Beudrat adalah kabel yang berfungsi untuk menyalurkan suara dari pesawat intercom yang satu ke pesawat intercom yang lainnya. Menurut pandangan masyarakat, Intercom merupakan alat komunikasi intern yang menghubungkan rumah yang satu dengan rumah yang lain, antara desa yang satu dengan desa yang lain atau antara satu kota dengan kota lain. Sedangkan menurut pengertian di kantor, Intercom atau lebih dikenal dengan sebutan aiphone, merupakan alat komunikasi yang dipergunakan untuk menyampaikan warta atau keterangan dalam lingkungan organisasi sendiri, dari suatu bagian ke bagian yang lain atau dari satu ruangan ke ruangan lain.

Fungsi intercom
Intercom sebagai alat atau sarana komunikasi berfungsi sebagai berikut :
1. Fungsi intercom di kantor
Fungsi intercom di lingkungan kantor, yaitu :
􀁸 Sebagai alat komunikasi untuk menyampaikan informasi secara efektif dari satu pihak kepihak liannya.
􀁸 Memperluas saluran komunikasi dalam suatu instansi atau kantor.
􀁸 Menghemat waktu dan tenaga sehingga meningkatkan produktivitas kerja pegawai.

2. Fungsi intercom pada masyarakat umum
Dalam masyarakat umum, intercom berfungsi sebagai berikut :
􀁸 Sebagai media informasi, Intercom berguna untuk membina kerukunan sosial.
􀁸 Sebagai media pengetahuan, Intercom berguna untuk mendengarkan pengetahuan-pengetahuan yang disiarkan oleh organisasi intercom.
􀁸 Sebagai media hiburan, Intercom sematamata hanya bersifat menghibur melalui
acara yang disusun oleh organisasi intercom.



Cara mengoperasikannya :
Untuk mengoperasikan intercom, dapat dilakukan langkah-langkah sebagai berikut :
1. Intercom yang digunakan di kantor-kantor
􀁸 Angkat handset (gagang telepon)
􀁸 Tekan tombol seleksi saluran yang dimaksud atau yang diinginkan
􀁸 Tekan tombol pemanggil yaitu tombol “C
(Call)”, sehingga terdengar nada panggil
􀁸 Lakukan pembicaraan
2. Intercom yang digunakan pada masyarakat umum
􀁸 Nyalakan tombol On untuk menghidupkan pesawat
􀁸 Pilih atau cari saluran yang dituju
􀁸 Lakukan pembicaraan dengan orang yang dituju.

GAMBAR INTERCOME


INTERCOME WITH CAMERA
INTERCOME WITH CAMERA adalah Intercome yang memiliki kamera dan layar tv sehingga anda bukan hanya berbicara tapi juga dapat melihat wajah tamu anda. Intercome ini menggunakan kabel antara phone-base dan client. Dengan adanya alat ini maka anda dapat mengetahui dengan pasti siapa tamu anda. Sangat cocok bagi yang menginginkan privacy. Untuk pintu apartement , pintu garasi, pintu kantor, dll




Telepon
Pengertian Telepon
Telepon berasal dari kata tele yang berarti jauh dan phone yang artinya suara berhubungan telepon yaitu penyampaian informasi dari satu pihak ke pihak lainnya dari jarak jauh, baik dalam lingkungan sendiri maupun ke luar kantor. Pesawat telepon adalah alat yang digunakan untuk menyampaikan dan sekaligus berfungsi untuk mendengarkan suara atau pembicara. Sedangkan penyampaian informasi dari jarak jauh dengan mempergunakan pesawat telepon sering disebut dengan istilah telephoning atau peneleponan. Sejak ditemukannya telepon oleh Alexander Graham Bell tahun 1874 hinggasaat ini telah banyak mengalami perubahan. Kini, dibeberapa Negara penelepon tidak perlu lagi memutar nomor telepon. Mereka cukup masukan kartu khusus, bahkan kita dapat melihat wajah lawan berbicara pada saat menerima telepon.
Sejarah perkembangan telepon
Secara kronologis, sejarah perkembangan
telepon adalah sebagai berikut :
a. Tahun 1874, pertama kali telepon ditemukan oleh Alexander Graham Bell
b. Tahun 1892, pertama kali telepon digunakan sebagai alat komunikasi jarak jauh yaitu antara New York dan Chicago
c. Pada tahu 1915, terpasang trans Pacific sebagai jalur baru untuk komunikasi jarak jauh
d. Tahun 1906, dipergunakannya telepon system tabung vacum
e. Tahun 1948, mulai dipergunakan telepon dengan sistem transistor
f. Tahun 1951, mulai digunakan sistem tenaga baterai
g. Tahun 1956, mulai dikembangkan telepon mobil

Macam-macam pesawat telepon
Ada beberapa macam pesawat telepon, antara lain :
a. Pesawat tunggal, yaitu pesawat yang biasanya digunakan di rumah-rumah
b. PMBX (Pesawat Manual Brand Xchange), yaitu pesawat telepon yang pengoperasiannya melalui operator (tidak langsung)
c. PABX (Private Automatic Brand Xchange), yaitu pesawat telepon yang pengoperasiannya secara langsung atau tanpa melalui operator.

Cara penggunaan telepon dapat dibedakan, yaitu sebagai berikut :
Penggunaan telepon untuk percakapan lokal
1. Penggunaan telepon untuk percakapan lokal dapat dilakukan melalui dua cara yaitu:
a. Melalui pesawat sendiri
b. Melalui pesawat umum
2. Penggunaan telepon untuk percakapan interlokal dan internasional Untuk mengadakan percakapan interlokal dan internasional, ada beberapa cara yaitu sebagai berikut:
a. Melalui pesawat sendiri, dengan memutar kode wilayah yang dikehendaki, dilanjutkan dengan memutar nomor telepon yang dikehendaki. Hal ini dapat dilakukan jika pesawat itu memiliki sentral otomatis.
b. Melalui pesawat dengan mengajukan permintaan kepada operator interlokal pada kantor telepon setempat, dengan menyebutkan:
􀁸 Nomor telepon dimana kita akan bicara;
􀁸 Nama kita dengan jelas;
􀁸 Nama kota dan nomor telepon orang atau instansi;
c. Melalui KBU (Kamar Bicara Umum) di kantor telepon. KBU adalah sebuah pos telepon yang disediakan untuk umum agar yang berkepentingan dapat melakukan percakapan dengan aman dan tenang.
1. Pelayanan telepon dengan SLJJ (Sambungan Langsung Jarak Jauh)
Untuk meningkatkan pelayanan dalam bidang telekomunikasi, Perumtel telah memasang suatu jaringan telepon otomatis dengan fasilitas SLJJ.
Dengan SLJJ ini dapat diperoleh beberapa keuntungan, diantaranya:
a. Dapat berhubungan langsung ke kota-kota besar seluruh Indonesia;
b. Percakapan tidak di kenakan minimum 3 menit;
c. Tidak perlu membuang waktu untuk menunggu;
d. Menghemat tenaga dan waktu.
Percakapan dengan SLJJ ini biayanya di hitung berdasarkan lama pulsa, sedangkan banyaknya pulsa tergantung dari jarak berhubungan. Makin jauh dan makin lama hubungan, biaya semakin tinggi. Biasanya pengguna SLJJ pada malam hari akan lebih murah (50%) dari pada percakapan SLJJ pada siang hari.
Cara menelepon dengan SLJJ, sebagai berikut:
a. Siapkan kode wilayah dan nomor telepon lokal yang dituju;
b. Putar kode wilayah SLJJ;
c. Putar nomor telepon lokal.
2. Langkah-langkah menggunakan telepon
Dalam menggunakan telepon, ada beberapa langkah yang harus diperhatikan, yaitu sebagai berikut:
a. Tata cara menangani telepon ke luar
1) Sediakan pensil dan kertas untuk mencatat
seperlunya!
2) Siapkan nomor telepon yang dikehendaki, jangan mengangkat telepon sebelum nomor telepon di ketahui!
3) Setelah di angkat, dengarkan nada pilih dan barulah memutar nomor telepon yang dikehendaki!
4) Kalau yang dipanggil kedengaran mengangkat teleponnya, katakanlah nama kantor atau instansi dan nomor telepon yang kita kehendaki!
5) Bicaralah secara singkat, sopan, dan jangan bicara yang bukan-bukan!
6) Jika pembicaraan kurang memuaskan karena adanya gangguan telepon, jangan mengetukngetuk kait telepon!
7) Jika pembicaraan sudah habis, letakkan telepon secara perlahan dan jangan sampai dalam keadaan miring!
8) Perlu diketahui pada waktu memilih nomor telepon jangan sekali kali menggunakan pensil atau benda lainnya, tetapi pergunakanlah jari telunjuk!
b. Tata cara menangani telepon masuk
1) Begitu telepon berdering, harus segera diangkat dan jangan membiarkan telepon berdering lebih dari 3 kali!
2) Angkat telepon dengan tangan kiri, sedangkan tangan kanan memegang alat tulis dan block note!
3) Menjawab telepon hendaknya singkat, jelas dan hormat misalnya: “Selamat siang, SMKPRISMA Depok“. Hindarkan menjawab dengan mengatakan “halo”!
4) Mencatat segala pesan atau permintaan penelepon dengan penuh perhatian.
5) Bila perlu, sekretaris dapat meminta penelepon agar mengeja kata-kata asing atau nama yang sulit.
6) Nomor-nomor telepon, angka-angka, dan pesan-pesan penting harus di ulang agar dapat dicek kebenarannya.
7) Menutup telepon setelah penelepon memutuskan hubungan terlebih dahulu.

GAMBAR TELEPON













CARA PERAWATAN TELEPON
Agar telepon rumah tahan lama, lakukanlah perawatan. Kelihatannya memang sepele, tetapi justru hal kecil inilah yang kerap terlupakan dan membuat telepon rumah cepat rusak.

1. Jangan menggunakan telepon pada saat tangan basah.

2. Perhatikan gagang telepon ketika selesai menggunakannya. Letak gagang yang salah akan mempersulit orang lain menelepon ke rumah Anda.

3. Setelah menggunakan telepon, letakkan gagang secara terlahan. Jangan dibanting!

4. Bersihkan tombol-tombol telepon dengan tisu setiap hari agar terhindar dari debu.

5. Gunakan alas yang terbuat dari bahan kain lembut.

6. Letakkanlah telepon di tempat yang aman dari jangkauan anak-anak dan tidak mudah jatuh.

7. Perhatikan kabel telepon. Jangan sampai melintas di rumah sebab akan membuat anggota keluarga tersandung. Selain itu, kabel akan cepat putus.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar